Cara Menggunakan Aplikasi Kesehatan di iPhone

Author
Published 19.36
Cara Menggunakan Aplikasi Kesehatan di iPhone

Cara Menggunakan Aplikasi Kesehatan di iPhone - Kesehatan adalah salah satu hal yang penting yang digunakan dalam menjalankan kehidupan. Untuk mengetahui keadaan kesehatan pun kini semakin muda dengan adanya aplikasi kesehatan di iPhone Anda. Ya,semuanya menjadi lebih mudah dengan adanya aplikasi ini sebab peningkatan kesehatan akan semakin meningkat.

 

Cara Menggunakan Aplikasi Kesehatan di iPhone

Cara Menggunakan Aplikasi Kesehatan di iPhone

gambar : macpoin.com

Penggunaan aplikasi kesehatan yang satu ini sangat bermanfaat bagi para penggunanya. Sebab, dengan sistem yang canggih membuat Anda semakin mengetahui bagaimana keadaan kesehatan serta bagaimana evaluasinya dengan mudah. Nah, untuk menggunakan Health App dari Apple ini, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui, yaitu sebagai berikut:


1.    Cara Mengatur Profil Kesehatan Anda

Yang pertama adalah mengenai cara mengatur profil kesehatan Anda. Ya, cara yang satu ini penting dilakukan sebagai awalan dalam menggunakan aplikasi yang bermanfaat satu ini.
Pada tahap ini, Anda akan memasukkan informasi yang paling mendasar seperti tinggi, berat, dan juga usia.  

Caranya adalah sebagai berikut:
a.    Bukalah Health App
b.    Kemudian klik pada tab Ringkasan
c.    Kemudian pada bagian kanan atas layar klik pada foto profil Anda.
d.    Setelah itu, klik detail kesehatan
e.    Lalu, klik edit
f.    Selanjutnya, masukkan informasi mendasar seperti tinggi badan Anda, usia, golongan darah, berat badan, dan lain sebagainya.
g.    Jika sudah selesai, klik selesai


Khusus untuk para pengguna iOS 14, Anda bisa mengatur profil kesehatan dan meninjau beberapa poin kesehatan di daftar centang.Untuk mengaksesnya, klik foto profil yang ada di bagian layar sebelah kanan atas, lalu klik daftar centang kesehatan.


Pada tahapan ini, Anda juga bisa mengatur ID Medis ataujika Anda ingin menjadi pendonor organ bisa mengaturnya saat itu juga. ID Medis ini dapat memberikan informasi kepada orang lain untuk membantu jika terjadi keadaan darurat.


2.    Memilih Kategori Favorit yang Ingin Dilacak

Selanjutnya, Anda juga bisa memilih kategori kegiatan favorit yang ingin dilacak. Dengan menandai dengan favorit maka secara otomatis iPhone akan memberikan laporan atas performa setiap kegiatan. Untuk mengaktifkannya, Anda bisa menggunakan cara berikut ini:
a.    Pertama dan yang paling utama adalah membuka Health App terlebih dahulu
b.    Kemudian, pada bagian atas kanan layar, klik tombol edit
c.    Di sana, Anda akan disuguhi oleh berbagai daftar kegiatan yang bisa Anda lihat
d.    Untuk menambahkan atau pun menghapus kategori favorit, tinggal ketuk saja pada kategorinya.
e.    Perlu Anda ketahui bahwa kategori dengan warna bintang biru artinya favorit dan yang putih berarti bukan
f.    Jika Anda sudah selesai menandai atau menghapus kategori dari daftar favorit maka selanjutnya klik selesai


Jika ada beberapa kategori kegiatan yang mungkin kurang jelas, Anda bisa melihat informasinya lebih lanjut dengan mengetuk pada kategorinya tersebut. Mudah bukan caranya?


3.    Tambahkan Informasi yang Tepat Mengenai Status Kesehatan Anda

Kemudian,apabila Anda ingin menambahkan informasi mengenai kesehatan juga bisa. Anda dapat menambahkan informasi kesehatan pada kategori yang Anda inginkan. Caranya cukup mudah, yaitu sebagai berikut:
a.    Pertama, buka dulu aplikasi Health App atau Aplikasi Kesehatan di iPhone Anda
b.    Kemudian klik pada menu kategori
c.    Klik kategori apa yang ingin Anda tambahkan, misalnya saja menggunakan yang paling atas yaitu aktivitas
d.    Selanjutnya di sana akan muncul beberapa sub kategori lagi. Pilih mana yang akan Anda tambahkan misalnya adalahlangkah
e.    Setelah itu coba klik bagian tambah data yang terletak di kanan atas layar
f.    Setelah itu, Anda harus memasukkan tanggal, waktu, dan juga data yang akan Anda tambahkan tersebut.
g.    Setelah selesai menambahkan, klik selesai
h.    Setelah itu klik Tambah

4.    Cara MengetahuiPerubahan Status Kesehatan Anda

Selanjutnya, Anda bisa mengetahui bagaimana perubahan kesehatan dalam jangka waktu tertentu. Ya,fitur ini yang pasti sangat bermanfaat untuk melihatprogress dari semua kegiatan yang telah dilakukan. Ini dia cara mudah mengetahuinya:
a.    Yang pertama, bukalah terlebih dahulu aplikasi kesehatannya
b.    Kemudian klik pada tab ringkasan
c.    Kemudian usap layar ke atas untuk turun sampai ke bagian sorotan
d.    Nah, pada bagian ini Anda bisa melihat kesehatan Anda dari waktu ke waktu serta peningkatan atau bahkan terjadi penurunan
e.    Untuk melihat lebih lengkapnya klik pada sorotan atau klik pada tampilkan semua sorotan yang ada di bawah.

5.    Anda Bisa Menambahkan Data Kesehatan Lebih Banyak

Tak hanya beberapa hal di atas saja yang bisa Anda nikmati dengan penggunaan aplikasi kesehatan tersebut. Inilah beberapa hal yang bisa Anda lakukan selanjutnya:
a.    Pertama, Anda bisa melacak waktu tidur dengan menggunakan aplikasi jam. Dengan aplikasi ini, Anda bisamengaturwaktu tidur sesuai dengan yang Anda inginkan. Aplikasi ini akan membunyikan alarm untuk membangunkan Anda secara otomatis.
b.    Selain itu, Anda juga bisamelihat catatan kesehatan dari berbagai rumah sakit. Namun, sayangnya untuk menggunakanfitur ini hanya bisa dilakukan di Kanada, Inggris dan juga Amerika Serikat. Kita harap di Indonesia bisa segera hadir.


Itu dia beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai penggunaan aplikasi kesehatan di iPhone. Dengan aplikasi kesehatan yang satu ini diharapkan Anda bisa melihat kemajuan pada bidang kesehatan Anda sendiri.Aplikasi kesehatan ini menggabungkan data yang berasal dari iPhone itu sendiri, Apple Watch, dan juga aplikasi yang kompatibel dengan kesehatan.

Posting Komentar